loading...

Tuesday, December 11, 2012

Masuk Angin, Mengapa harus dikerok? Bahaya kah kerokan itu ?

Di Masyarakat kita kerokan hal itu adalah yang biasa, bahkan menjadi suatu kebutuhan sendiri, tidak sedikit orang-orang yang merasa sakit dan tidak enak badan merasa tidak sembuh jika belum dikerok,walaupun sudah mengkonsumsi obat. Berikut ini saya kupas tentang kerokan dan masuk angin..

Pengertian Penyakit Masuk Angin
Masuk angin adalah dimana kondisi tubuh terasa pusing, meriang, pegal-pegal, perut kembung, bahkan hingga batuk-pilek dan demam badan serta kadang-kadang capek disertai sakit-sakit disekujur tubuh. Istilah masuk angin dalam dunia kedokteran tidak ada, namun kondisi ini menurut istilah kedokteran disebut bloating, excessive gas, yaitu kinerja lambung yang menghasilkan gas berlebih,sehingga mengakibatkan kembung.
Gejala dari penyakit ini Selain disebutkan diatas yaitu sewaktu kita memijit atau menggosok bagian tubuh akan meninggalkan efek merah pada kulit yang menandakan kita sudah terkena Masuk Angin berat.

Penyebab Masuk Angin
1.    Mudah masuk angin karena stamina badan sedang menurun. sistem imun yang lemah. Kondisi suhu luar tubuh yang ekstrim membuat tubuh kita ekstra beradaptasi, misalnya kehujanan, kena angin, AC, dll
2.  Telat Makan, kelaparan membuat maag kambuh, karena asam dan gas lambung meningkat  lambung terisi oleh angin bukan makanan.

Untuk Mencegah Masuk Angin
1.     Makan dan minum teratur dengan makan tepat waktu
2.     Jaga kesehatan
3.     Berolah raga teratur
4.     Hindari makanan mengandung gas seperti kol/selada/sawi, rebung/ akar bambu.
5.    Cara mandi dengan memulai menyirami bagian badan yang paling bawah terdahulu baru naik perlahan-lahan keatas.
6.     Melakukan Mandi Sauna (Uap) rutin jika tersedia dana yang cukup.

Pengobatan masuk angin  
1.  Beristirahat dan cukup serta memberikan beberapa obat dan vitamin untuk memulihkan keadaan/kondisi badan.
2.     Minum air hangat
3.     Tradisional : minum air jahe hangat + madu, apabila terlalu pedas pilih jahe muda,
4. Minum tolak angin/antangin langsung minum air hangat bisa juga meminum minuman berkarbonansi agar gas lambung keluar.

Para ahli kesehatan berpendapat masuk angin sebagai gejala dari penyakit tertentu, misalnya Penyakit Jantung. Sehingga jika  mengalami gejala masuk angin tapi tidak kunjung selesai setelah dilakukan terapi atau pengobatan, maka sebaiknya segera konsultasi ke Dokter untuk menghindari resiko terjangkitnya penyakit lain yang lebih kronis.

Akibat kerokan jika Masuk Angin
Di masyarakat indonsia sebagai pengobatan tradisional untuk mengatasi masuk angin dengan melakukan kerik/kerok dengan menggunakan bahan ramuan, masalahnya adalah disaluran pencernaan bukan di kulit atau otot. Jadi apabila dikerik itu hanya rasa sakit yang mengalihkan saja agar penderita mengesampingkan rasa masuk angin tersebut , jadi cara kerjanya mirip obat analgesic. Sebagai pembayang pengaruh ke susunan saraf pusat. orang yang sering dikerok berakibat pada pori-pori kulitnya lebar dan ada efek ketagihan/ kecanduan atau akan lebih minta dikerok seperti orang yang harus mengkomsumsi antibiotik harus dosis lebih agar mempan.
Artikel dikutif dari: okloh (dot) com

,
thumbnail
Judul: Masuk Angin, Mengapa harus dikerok? Bahaya kah kerokan itu ?
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh

Artikel Terkait Kesehatan :

5 komentar:

  1. Ketemu juga akhirnya, sangat bermanfaat, dengan tips ini akan lebih baik. Terima kasih infonya, nice post :-)

    ReplyDelete
  2. oke sama-sama semoga enjoy dengan tulisan ringkasan dari admin..

    ReplyDelete
  3. Bagi saya yang sering masuk angin tips ini sangat bermanfaat.
    Terima kasih

    ReplyDelete
  4. Kalau saya masuk angin, saya lebih memilih makan makanan yang bergizi dan istirahat yang cukup. Kebiasaan kerokan kurang baik karena pori-pori kulit akan semakin melebar dan menjadi lebih gampang masuk angin.

    ReplyDelete

Silahkan Tinggalkan Komentar atau Pertanyaan Anda : JANGAN komentar yang tidak berhubungan dengan materi dan JANGAN tinggalkan link web karena dianggap spam. Blog ini dofollow sehingga anda akan mendapatkan Backlink gratis.

 
Copyright © 2013. About - Sitemap - Contact - Privacy
Template Seo Elite oleh Bamz